Muba Mengejar Juara Sirkuit Daerah Panjat Tebing

Thursday, July 12, 2012

Source: tribunnews

 Atlet panjat dinding dari Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Musi Banyuasin (Muba), bersaing ketat dengan atlet dari FPTI Palembang pada acara Sirkuit Daerah Panjat Tebing Seri ke-2 di Gelanggang Remaja Serasan Sekate Sekayu.

   Pada lomba yang sudah digelar selama dua hari ini, sudah memasuki final di berbagai kategori, seperti final kategori Boulder Putri. Dari FPTI Muba, diturunkan sejumlah lima atlet dan tiga diantaranya masuk final, yakno Nila Okta Lestari, Citra. Wilianah dan Nopri Yanti Irma Pidien, masing-masing berada di posisi 2, 3 dan 4. Mereka bersaing dari atlet FPTI Lubuk Linggau yakni Pipin Lestari. Lalu Winda Mora dari FPTI Palembang dan Eva Susanti dari Mapala Galia.

  Menurut Ketua Pelaksana lomba, Agus Edi Wijaya, yang juga pengurus FPTI Muba, atlet Muba ditargetkan menjadi juara umum dalam 10 kategori yang dilombakan. Ia menuturkan, dalam lomba tersebut, sebanyak 31 atlet FPTI Muba
Yang diturunkan.

  "Kalau di Palembang kemarin kan kita Juara dua di bawah Palembang. Kita harapkan, sebagai tuan rumah, atlet kita bisa jadi juara umum," jelasnya pada Tribun Sumsel.

  Pada lomba di Palembang dalam Sirkuit Pertama, FPTI Muba berhasil meraih 7 medali emas. Selain di Muba, FPTI Muba juga ditargetkan menjadi juara umum di Kabupaten Lahat pada Sirkuit Ketiga.

  Sedangkan jadwal acara pada hari ini, Kamis (12/7), akan diadakan final Lead Youth Putri dibawah usia 18 tahun dan Semifinal Boulder Putra pukul 09.15. Lalu semifinal kategori Lead Umum Putra dan Final Boulder Putra pukul 13.30. Lalu berlanjut Final Lead Youth Putra di bawah usia 18 tahun pukul 16.00.

  Kemudian jadwal besok, Jumat (13/7), akan ada Final Lead Putra pukul 09.15 dilanjutkan Final Lead Umum Putri.

Sumber 

1 comment: